Dalam rangka meningkatkan keterampilan para Pustakawan/tenaga Pengelola Perpustakaan untuk melestarikan Bahan Pustaka, maka Perpustakaan Nasional RI melalui Deputi Bidang Pengembangan dan Pelestarian Bahan Pustaka dan jasa Informasi melaksanakan kegiatan penyuluhan pelestarian Bahan Pustaka di Propinsi Kalimantan Timur yang dilaksanakan pada hari Selasa-Rabu (28-29 Oktober 2014), bertempat di Aula Balai Pustaka Badan Perpustakaan Propinsi Kalimantan Timur. Jalan Juanda No.4 Samarinda. dengan kegiatan Teori dan Praktek langsung tata cara Pelestarian Bahan Pustaka.
Acara Penyuluhan dibuka oleh Kepala Badan Perpustakaan Propinsi Kalimantan Timur, Ibu Dra. Hj. Sri Sulasmi Retno W., M.Si, Kegiatan Penyuluhan Pelestarian Bahan Pustaka, diikuti oleh 44 Peserta yang berasal dari Kabupaten Kota Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara dengan rincian :
- Perpustakaan Umum Kota dan Kabupaten 12 Orang
- Perpustakaan Perguruan Tinggi 8 Orang
- Perpustakaan Khusus 10 Orang
- Perpustakaan Sekolah 10 Orang
- Perpustakaan Propinsi 4 Orang
- Perpustakaan Umum Kota dan Kabupaten 12 Orang
- Perpustakaan Perguruan Tinggi 8 Orang
- Perpustakaan Khusus 10 Orang
- Perpustakaan Sekolah 10 Orang
- Perpustakaan Propinsi 4 Orang