English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Cari Postingan

Juara 3 Lomba Kreatifitas Guru dalam Pembelajaran Inofatif, Tingkat Propinsi Kaltim-Kaltara Tahun 2014

Selama 3 Hari (21-23 Desember) setelah melalui proses karantina dengan agenda (oreientasi, presentasi dan seminar) Ibu Dyan Widya Agustina, MA.  Berhasil meraih Juara 3 Guru Berprestasi Tingkat Propinsi Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara Tahun 2014.

Sebanyak  56 peserta yang berasal dari Kaltim dan Kaltara ikut serta Pada Lomba Kreatifitas Guru dalam pembelajaran Inofatif kurikulum 2013/2014.

Keluar sebagai Juara untuk tingkat Sekolah Dasar Adalah  :
1. Lilis Suryani, MPd. Guru Bahasa Inggris. SMKN 1 Tanjung Redep. Berau "Media Katup Bilangan pada Pembelajaran Matematika Kelas 5 di SDN 002 malinau.
2.  Margono, MPd. Guru Matematika. SLB C Untung Tuah Samarinda. "Pengenalan Angka Pada Pembelajaran matematika di SDLB C Samarinda dengan menggunakan Permainan Engklek
3. Dyan Widya Agustina, MA, Guru Kelas IV SD Islam Bunga Bangsa, Samarinda, "Penggunaan Monte Karlo pada Pembelajaran Tematik Tema 3 di Kelas 4 SD Islam Bunga Bangsa Samarinda.

Outbound and Gathering Guru dan Karyawan SD Islam Bunga Bangsa

 Dokumentasi By : Jordi Budiyono

Senin, 22 Desember 2014,  seluruh guru dan karyawan SD Islam Bunga Bangsa mengikuti kegiatan Outbound. Kumpul dan berangkat bersama jam 07.3. Wita bertempat di halaman parkir belakang Sekolah Islam Bunga Bangsa. dan Tiba di Lokasi Pukul 08.30 Wita. Tempat pelaksanaan kegiatan Outbound kali ini adalah Di Junggle Water World Samarinda.

Tujuan utama kegiatan  ini adalah melatih para peserta untuk mampu menyesuaikan diri (adaptasi) dengan perubahan yang ada dengan membentuk sikap professionalisme para peserta yang didasarkan pada perubahan dan perkembangan traits (sifat mendasar) dari individu yang meliputi aspek trust, belief, dan komitmen serta kinerja yang diharapkan akan semakin lebih baik. Sikap dan perilaku professionalisme seperti ini.

Dan diharapkan pula kemudian, peserta menyadari bahwa apa yang dilakukan itu merupakan bagian tidak terpisahkan dalam kebersamaan dengan rekan-rekannya dalam team… keberhasilan seorang individu unit kerja organisasi akan merupakan bagian keberhasilan dari organisasi perusahaan, sebaliknya, kegagalan yang terjadi karena kesalahan individu atau suatu unit organisasi akan mempengaruhi pula nilai keberhasilan secara keseluruhan.

Karena itu, semboyan one for all, all for one, yang merupakan semboyan out bound adalah untuk membangun sebuah semangat kebersamaan dan kekompakan, bahkan belakangan ini dikembangkan lagi sebuah semboyan baru yang merupakan pula semboyan dunia global : ” we are one “ Kita adalah satu.

Konsep Outbound dikemas dengan suasana santai dan menyenangkan disertai permainan tantangan dan games–games yang menarik. Peserta melakukan kompetisi berkelompok dengan tantangan–tantangan yang diberikan oleh pak Panitia yang disampaikan Oleh Bapak Dadang Chandra Lesmana. Ada 9 dengan games-games senam bersama, bermain tali, oper bola, kreasi dari sedotan, volly air, mencari balon diar menggunakan perahu dan sepeda air, behanyut kelompok menggunakan ban, dan kegiatan terakhir makan bersama serta pengundian doorprize serta pengumuman pemenang lomba

Lihat Album Klik Disini

Penyerahan Hadiah dan Penutupan Kegiatan Class Meeting Semester 1 Tahun pembelajaran 2014/2015


Bertempat di Aula Bunga Bangsa Islamic School, berlangsung kegiatan Penyerahan Hadiah lomba-lomba yang diadakan pada kegiatan Class Meeting dan sekaligus penutupan Kegiatan Class Meeting.

Dalam sambutannya kanit ekskul SD Islam Bunga Bangsa menyampaikan harapannya kepada  siswa(i) tetap menggali potensi yang dimiliki agar kelak bisa meraih prestasi dibidang non akademik, tak hanya dilingkungan sekolah kita melainkan juga di luar sekolah, Bagi yang belum berhasil meraih prestasi jangan kecewa, pada kegiatan class meeting yang akan datang kalian masih diberi kesempatan untuk membuktikan diri bahwa kaluan juga bisa menjadi juara. Ucap Bapak Putra Sinatriya, S.Pd

Kegiatan Rapat Rutin General Unit SD Islam Bunga Bangsa




Bertempat diruang perpustakaan Bunga Bangsa, berlangsung kegiatan Rutin Rapat General di Unit SD Islam Bunga Bangsa. yang dihadiri oleh seluruh Guru SD Islam Bunga Bangsa, Manajemen SD Islam Bunga Bangsa, HRD Yayasan dan Kepala Sekolah SD Islam Bunga Bangsa.  Ada yang beda dari rapat kali ini dengan Hadirnya Pembina Yayasan Bunga Bangsa Ibu Ir.Hj. Sriayu Miranda, MBA yang menyampaikan Pemaparan Menteri Kadisdik mengenai Gawat Darurat Pendidikan di Indonesia. 

Harapan beliau guru-guru dilingkungan Bunga Bangsa tetap meningkatkan kompetensinya dalam mengemban tugas sebagai sekolah piloting project Kurikulum 2013. "Memulai hal yang baru memang tak mudah dan ini menjadi tantangan yang amat besar bagi seluruh jajaran pendidikan yang ada di Indonesia agar dapat berubah lebih baik", Ucap Bu Ayu mengutip pemaparan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies R. Baswedan, PhD yang beliau dapatkan melalui media Internet.


Lebih lanjut beliau menyampaikan berita buruk Dunia Pendidikan yang sudah disampaikan oleh Bapak Menteri,  bahwa 75% sekolah di Indonesia TIDAK memenuhi standar layanan MINIMAL pendidikan. Hal tersebut berdasarkan pemetaan oleh Kemdikbud terhadap 40.000 sekolah pada tahun 2012 ternyata 44,5 nilai rata-rata uji kompetensi guru.Padahal, standar yang diharapkan adalah 70.

Hal tersebut terungkap dari Hasil Uji Kompetensi Guru pada tahun 2012 terhadap 460.000 guru.

Posisi Indonesia di urutan 40 dari 40 negara pada pemetaan The Learning Curve - Pearson. Indonesia juga termasuk pada 10 negara berkinerja terendah dan berada pada peringkat 49 dari 50 negara pada pemetaan mutu pendidikan tinggi. 

Ayo bersama-sama mendukung program pemerintah untuk meningkatkan standar pendidikan di Indonesia dengan tetap menjalankan apa yang sudah dipercayakan kepada kita semua sebagai oarng yang berada di lingkungan pendidikan. Harapan beliau diakhir petemuan

Pada kesempatan ini juga Ibu Yenny Duhwi Seviati, ST (Waka Kurikulum SD Islam Bunga Bangsa) menyampaikan rencana Outbound and Gathering guru dan karayawan yang akan di laksanakan di Junggle Water World Samarinda pada Senin 22 Desember 2014




Menulis Cerpen, Puisi dan Pantun untuk Buku "Sekolahku Awal Imajinasiku 5"

Salah satu program kerja perpustakaan untuk meningkatkan minat baca dan menulis anak-anak yaitu dengan menfasilitasi setiap lulusan untuk membuat karya tulis dalam bentuk Buku kumpulan Cerita pendek, Puisi, Pantun, dan gambar hasil karya mereka sendiri dengan Judul buku "Sekolahku Awal Imajinasiku". Membuat Tulisan adalah segala niat, perasaan atau pikiran tentang masalah yang diungkapkan dalam wujud bahasa tulisan berdasarkan sumber kunci setiap kejadian. Kegiatan ini adalah aplikasi pembelajaran Bahasa Indonesia.

Untuk itu bertempat diruang Perpustakaan Bunga Bangsa seluruh siswa(i) Angkatan ke 5 yang akan lulus dikumpulkan dan diberi waktu 2 jam untuk menuangkan imajinasi mereka kedalam bentuk cerita pendek, pantun, puisi dan gambar. dengan jumlah anak yang akan lulus untuk tahun ini adalah ± 73 Anak.

Setelah karya mereka dibuat menjadi buku, nantinya buku ini akan dibagikan kepada mereka sebagai tanda mata kelulusan, bahwa mereka pernah membuat tulisan walaupun dalam bentuk sederhana.

Kunjungan Pengawas Sekolah SD/MI Disdik Kota UPTD Samarinda Utara

Kamis, 11/12/2014, Perpustakaan Bunga Bangsa Mendapat Kunjungan Pengawas Sekolah SD/MI Dinas Pendidikn Kota Samarinda UPTD Samarinda Utara Bapak Mukri, AR. S.Pd. didampingi oleh Kepala Sekolah SD Islam Bunga Bangsa Bapak Drs.H.Supriyadi, SE. Dalam Kunjungannya kali ini beliau menyarankan agar kedepannya seluruh kegiatan yang sudah perpustakaan Bunga Bangsa jalankan perlu dieveluasi agar program yang sudah bagus dapat lebih ditingkatkan lagi.

Pada kesempatan kali ini Perpustakaan Bunga Bangsa Menyerahkan Cindera mata berupa 2 buah buku Sekolahku Awal Imajinasiku Angkatan ke 2 dan empat, serta 1 buah buku tahunan.

Lomba Ekskul Robotic pada kegiatan Class Meeting 2014


Salah satu lomba yang diadakan pada kegiatan class meeting kali ini adalah lomba robotic yang dilaksanakan pada hari senin (Level 1), selasa (Level 2) dan rabu. (Level 3).  Yang dipandu oleh Bapak Jordi Budiono (Guru Ekskul Robotic). 

Adapaun syarat dan ketentuan lomba adalah peserta harus memiliki kelompok ± 3 atau 5 orang, dan peserta dilarang membawa lego Robotics dari rumah.

Aspek penilaian Lego Robotic adalah : Building, Kerjasama, Kecepatan dalam membangun Lego, Kerapian dan keserasian (Bentuk, warna, dan rapat/lnggar susunan), Merapikan Lego Robotics setelah membuat Karya.

Pengumuman juara Lego Robotic akan dilaksanakan pada hari Senin 15 Desember 2014, bertempat di Aula Bunga Bangsa


Nonton Bareng Film "Madagascar"


Rabu, 10/12 betempat diruang audio visual, siswa(i) Kelas 2 Ali, Abu Bakar, Utsman dan Umar mengadakan kegiatan Nonton Bareng pada class meeting kali ini. ditemani para wali kelas dan guru mitra. Adapun filM yang ditonton adalah Film Kartun "Madagascar" tentang kehidupan alam liar di hutan "Amazon" Afrika.

Kegiatan Nonton bareng kali ini merupakan aplikasi pembelajaran  IPS, PKN dan akhlak dengan mengajarkan tentang kepemimpinan serta indahnya kebersamaan antara penghuni hutan amazon.

Pesan yang disampaikan dalam film ini adalah bahwa seorang pemimpin itu tidak identik dengan kekuatan tapi seorang pemimpin yang mempunyai kuasa harus menggunakan akal dan pikiran serta keberanian untuk menghadapi tantangan. serta bagaimana mengayomi rakyat hewan yang dipimpinnya.  Pempimpin tanpa rakyatnya tak kan bisa memecahka satu permasalahan jika tidak bersatu. Seperti pepatah yang mengatakan, “lebih mudah mematahkan satu batang lidi daripada seikat lidi,” seperti itulah kira-kira. Tema pentingnya kerjasama dan kepemimpinan tergambar dari perilaku mereka dalam menghadapi musuh, meski mereka pada awalnya saling bertentangan.

Film ini juga memberikan pengetahuan baru kepada anak-anak tentang keaneka ragaman satwa yang tinggal di alam liar hutan afrika 

Kegiatan Class Meeting SD Islam Bunga Bangsa 2014

Selama ± 2 minggu sejak senin, 8 Desember 2014 hingga Jum'at 18 Desember 2014, berlangsung kegiatan Class Meeting SD Islam Bunga bangsa yang diisi dengan kegitan lomba antar kelas seluruh kegiatan pembelajaran ekstra kurikuler yang diikuti oleh seluruh civitas akademik SD Islam Bunga Bangsa. Kegiatan lomba diantaranya adalah lomba mewarnai, karate, sepak bola, tari, robotik, pencak silat, operet, kaligrafi, musik, rebana, atletik dan renang.

Seperti yang dijelaskan oleh  Wakasis SD Islam Bunga Bangsa Bu Nurli Dwinata S.Pd, Tujuan dari kegiatan ini untuk menumbuhkan semangat menjalin kebersamaan kepada seluruh Civitas sekolah, mengembangkan tingkat apresiasi siswa(i), mendorong dan membantu setiap siswa untuk mengenali potensi diri sehingga dapat dikembangkan secara optimal. serta sebagai wadah menyaring bakat siswa(i) sesuai bakat dan kemampuannya.

Seni, kreatifitas dan karya siswa perlu diberi wadah penyaluran dalam pengembangannya, guna meningkatkan apresiasi yang makin sempurna. Dengan momen kegiatan lomba  inilah sarana mereka untuk menyalurkan apresiasi yang mereka miliki.

Adapun jadwal kegiatan lomba sbb :
Senin   08/12/2014 Lomba Mewarnai dan Lomba Karate kelas 1 & 2
Selasa  09/12/2014 Lomba Menggambar, Sepak Bola, Tari dan Robotik Kelas 1 & 2
Rabu    10/12/2014 Lomba Karate, Sepak bola, Tari dan Robotik kelas 3 & 4
Kamis  11/12/2014 Lomba Pencak Silat, Operet, dan atletik kelas 3 & 4
Jum'at  12/12/2014  Lomba Karate, Sepak bola dan tari kelas 5 & 6
Senin   15/12/2014 Lomba Menggambar, Robotik, Pencak Silat, Operet dan Atletik Kelas 5 & 6
Selasa  16/12/2014 Lomba Final Lomba Pencak Silat, Kaligrafi, Musik kelas 3 s/d 6
Rabu    17/12/2014 Lomba Musik kelas 5 & 6
Kamis  18/12/2014 Lomba Karate (final) dan Renang kelas 3 s/d 6
Jum'at  19/12/2014 Lomba Rebana dan pengumuman pemenang lomba

Pembagian Kelas Test Diagnostik dan Sosialisasi Pengisian LJK Siswa(i) SDIBB Angkatan ke 5


Ujian Sekolah Sebentar lagi dan salah satu Program kegiatan yang dilakukan sekolah dalam memantapkan persiapan Ujian tersebut adalah dengan melakukan kegiatan Persiapan UN dengan pembagian kelas untuk mengikuti test diagnostik awal dan pembagian guru pembimbing UN. 

Sebagai langkah awal, Senin (08/12), bertempat di ruang perpustakaan diadakan kegiatan pembagian kelas dan sosialisasi cara pengisian lembar LJK dan alat-alat yang harus digunakan. Hal ini patut diperhatikan juga pada saat test diagnostik, Try Out atau UN berlangsung dalam mengisi LJK dibutuhkan ketelitian dan nggak boleh jorok juga dalam mengisinya. Kenapa? Karena LJK ini sangat sensitif banget, hasilnya itu dapat dilihat pada saat di-scan. Ucap Ibu Yenny Dwi Seviati, ST Waka Kurikulum SD Islam Bunga Bangsa. 
Bu Yenny menambahkan dalam menghadapi UN hal terpenting yang harus diperhatikan lagi adalah persiapan Alat Tulis, Memang alat tulis terdengar hal yang paling simple dibandingkan dengan yang lainnya. Tapi hal ini juga perlu diperhatikan, karena alat-alat tulis yang harus dipakai sesuai dengan kriteria untuk ujian. Hati-hati dalam memilih perlengkapan alat tulis juga, alat tulis yang dibenarkan untuk digunakan adalah Pensil 2B, membawa papan LJK, penggaris untuk membulatkan, rautan dan penghapus

hal terpenting selanjutnya hindari memberi atau mencotek jawaban, karena saat ujian nanti yang mengawasi berlangsungnya ujian adalah guru dari sekolah lain, sehingga apabila kedapatan siswa yang mencontek maka siswa akan langsung ditindak oleh pengawas dengan cara dikeluarkan dari ruang ujian, atau tidak diperkenankan lagi untuk melanjutkan pengerjaan ujian. Bu Yenny bahkan juga kepala sekolah tidak dapat membantu kalian apabila terjadi hal yang demikian.

Kegiatan kali ini juga dihadiri Korjen kelas 6 Ibu Ekawati Suryana Indah, S.S, dan wali kelas 6 lainnya yaitu Ibu Susilawati, S.Pd dan Yosimar Akbar, S.Pd

Kamu Bisa,...?   Saya bisa, saya Pasti bisa,
Kalian Bisa....?   Kami Bisa, Kami Pasti bisa