Teknologi Informasi tak bisa dipungkiri memberikan kontribusi yang
signifikan terhadap kehidupan manusia. Mulai dari wahana teknologi
informasi yang paling sederhana berupa perangkat radio dan televisi,
hingga internet dan telepon genggam dengan protokol aplikasi tanpa kabel
(WAP), informasi mengalir dengan sangat cepat dan menyeruak ruang
kesadaran banyak orang. Perubahan informasi kini tidak lagi ada dalam
skala minggu atau hari atau bahkan jam, melainkan sudah berada dalam
skala menit dan detik.
Untuk itu Sekolah Islam Bunga Bangsa dalam Rapat koordinasi manajemen sekolah yang dilaksanakan pada hari Senin, 19 Nopember 2012, bertempat di ruang Perpustakaan Bunga Bangsa, menyampaikan dan mensosialisasikan teknis report (Shortcut Web Aplikasi Sekolah) fisik Sarana Prasarana sekolah PG/TK, SD, SMP yang disampaikan oleh Bapak Yusan Triananda, Dipl.Inf dan Bapak Khoiry Dwi Cahyadi, S.Kom dan diikuti oleh Kepala Sekolah PG/TK, SD & SMP beserta para Wakil Kepala Sekolah PG/TK, SD & SMP
Tujuannya dari pertemuan ini agar semua manajeman sekolah dapat menggunakan dan mengaplikasi secara nyata apa yang sudah diperoleh untuk lebih memudahakan sistem pelaporan yang up to date
Tujuannya dari pertemuan ini agar semua manajeman sekolah dapat menggunakan dan mengaplikasi secara nyata apa yang sudah diperoleh untuk lebih memudahakan sistem pelaporan yang up to date
Harapan Pak Yusan Scoring report ini berjalan mulai bulan ini setiap tanggal 15 setiap bulannya, dan menyampaikan kondisi unit apa adanya sehingga kedepannya ketika ada kerusakan unit tidak sampai fatal. sehingga pelaporan bisa tepat setiap awal bulan sampai ke Yayasan dan segera di Follow Up.