English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Cari Postingan

Mengukur dan Mengidentifikasi Sudut yang ada dilingkungan sekitar serta mengkreasikan sudut dalam bentuk gerakan tari Kelas 6 Mahakam


Pembelajaran kurikulum 2013 memakai prinsip : dari peserta didik diberi tahu menuju peserta didik mencari tahu. Dari guru sebagai satu2nya sumber belajar menjadi belajar berbasis aneka sumber belajar. Salah satu guru SD Islam Bunga Bangsa Ibu Yeny Duwi Seviawati, ST guru kelas 6 Mahakam. Pada Tema 2 Subtema 1 pembelajaran 2. 

Dalam pembelajaran ini siswa diajak keluar kelas dengan kegiatan mengukur serta mengidentifikasi jenis sudut yang ditemukan pada benda benda di lingkungan sekitar dengan menggunakan media kertas origami yang mempunyai sudut siku siku. Pada pembelajaran dengan tema persatuan dalam perbedaan. Siswa diajak berkreasi dengan merancang tarian yang bertemakan tentang persatuan dan memadukannya dengan formasi yang membentuk berbagai jenis sudut. Aransemen musik ditentukan yang berasal dari lagu perjuangan dan lagu daerah. Ternyata dalam waktu 20 menit anak anak lebih kreatif dan mengolah koreografi dan formasi yang diinginkan. Siswa di bagi dalam beberapa kelompok yang beranggotakan 7 orang setiap kelompoknya.