Laporan : Yenni Duhwi Seviati, S.T
Bertempat di Ruang Pantry Bunga Bangsa Islamic Scholl SIswa(i) SD Islam Bunga Bangsa melaksanakan kegiatan praktek langsung pembelajaran tematik dengan didampingi Wali Kelas masing-masing.
Pembelajaran Tematik tema Selamatkan Makhluk hidup. Siswa SDI Bunga Bangsa kelas 6 sedang berkreasi membuat makanan olahan yang bermanfaat bagi manusia. Diantaranya keripik dan getuk pelangi dari singkong. Serta membuat minuman sehat dan segar yaitu jus wortel dan jahe. Kreasi ini bertujuan untuk mempelajari manfaat tumbuhan bagi kehidupan.
Melalui pembelajaran secara langsung atau learning by doing. Siswa dapat menarik kesimpulan bahwa tumbuhan merupakan sumber bagi kehidupan. Kegiatan ini bawah pengawasan TEAM TEACHING CLASS VI yaitu: Ibu Yeny Duwi Seviawati sebagai koordinator getuk pelangi, Bapak Yosimar Akbar dan Ibu Nurli Dwinata sebagai koordinator Keripik Singkong. Bpk Dadang Candra Lesmana sebagai Koordinator jus wortel dan Ibu Latifah sebagai koordinator minuman jahe.