Dalam rangka memperingati 60 tahun berdirinya Ikatan Isteri Dokter Indonesia (IIDI), IIDI Cabang Samarinda menyelenggarakan Seminar Parenting dan Dialog Interaktif dengan tema umum “Stop Kekerasan Pada Anak”. Seminar ini ditujukan bagi pendidik yang ingin mendidik muridnya dengan benar sehingga murid-murid tumbuh menjadi pribadi yang mandiri, kreatif dan bertanggung jawab.
Bertindak sebagai Moderator Ibu Dyan Widya Agustina, MA, Pembacaan tilawah dan Sari Tilawah oleh Bapak Mishuri, S.Ag dan Ibu Novita Santi, S.Pd, untuk pembacaan do'a oleh Ustadz Hasan, S.Ag.
Seminar diadakan pada Hari Sabtu, 14 Maret 2015, Bertempat di Aula Serba Guna SMA Islam Bunga Bangsa, Dengan dihadiri ± 150 Peserta Seminar yang berasal dari Perwakilan POS Tiap Jenjang Pendidikan, Guru dan Karyawan dilingkungan Yayasan Bunga Bangsa Islamic School
- Dr. Denny Rotinsulu, SP.KJ membawakan topik “Deteksi Dini Anak yang Mengalami ADHD (Attention Deficit Hyperactivity Disorder)”
- Siti Mahmudah Indah Kurniawati, S.Psi, Psikolog membawakan topik “Menangani Anak yang Hiperaktif”
Paradigma lama mendisiplinkan anak-anak dengan keras, kerap kali
mempunyai batas yang tipis dengan kekerasan fisik.
Pendidikdan orang tua adalah orang yang paling bertanggungjawa bdalam mengupayakan perlindungan dan tumbuh kembang anak.
Pada kesempatan Seminar dan dialog ini, dibagikan 15 bingkisan bagi penanya yang merupakan sponsor dari Permata Bank.
Semoga kegiatan ini mendatangkan manfaat untuk dapat diterapkan pada keseharian kita baik dilingkungan keluarga maupun dilingkungan belajar Sekolah Islam Bunga Bangsa.
Baca Juga :