English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Cari Postingan

Pelatihan Internal Implementasi Kurikulum 2013 SD Islam Bunga Bangsa


Dokumentasi Oleh : Juhri

Sabtu, 15 Februari 2014, bertempat di ruang Perpustakaan Sekolah Islam Bunga Bangsa berlangsung kegiatan pelatihan Internal Implementasi Kurikulum 2013, yang di hadiri oleh ± 35 Peserta yang terdiri dari Guru SD Islam Bunga Bangsa sebanyak ± 30 Orang dan Guru MI Normal Islam sebanyak 13 orang.

Kegiatan Pelatihan akan berlangsung selama 2 hari, 15 - 16 Februari 2014, bertempat di Ruang Perpustakaan Bunga Bangsa, dengan Pemateri Kepala Sekolah Dasar Islam Bunga Bangsa Drs. H. Supriyadi, SE (Pilot Project Implementasi Kurikulum 2013), Ibu Yenny Duhwi Seviati, S.Pd (Waka Kurikulum SD Islam Bunga Bangsa dan Pilot Project Implementasi Kurikulum 2013) dan Ibu Wiwik Agustina, S.Pd (Guru Kelas dan Pilot Project Implementasi Kurikulum 2013).

Adapun dengan materi pelatihan yang disampaikan adalah :
♦ Rasional Kurikulum 2013, Elemen Perubahan Kurikulum, SKL KI KD, Strategi Implementasi Kurikulum.
♦ Scientific Learning Dalam Pembelajaran Tematik Terpadu
♦ Active Learning Dalam Pembelajaran Tematik Terpadu
♦ Contoh RPP berdasarkan Permen Kemendikbud No.81 A
♦ Visual Pembelajaran Tematik Terpadu

Pelatihan di Buka oleh Kepala Sekolah SD Islam Bunga Bangsa Bapak Drs. H. Supriyadi, SE, pembacaan doa oleh Ustadz Satran Maehadi, S.Ag

Pelatihan ini sangat penting karena tahun depan kurikulum 2013 ini sudah harus dijalankan pada tahun Pembelajaran 2014-2015, semoga dengan kegiatan pelatihan ini dapat menambah wawasan para guru dan dapat langsung mengaplikasikannya di lapangan, pelatihan seperti ini sebagai langkah awal untuk meningkatkan mutu pendidikan. Ucap Bapak Supriyadi, membuka Acara Pelatihan kali ini.

"Ucapan terima kasih kepada Yayasan Bunga Bangsa yang telah menfasilitasi sehingga kegiatan pelatihan ini dapat berjalan sebagaimana mestinya“, Ucap Bu Yenny juga dalam sambutannya sebagai pemateri pada kegiatan pelatihan kali ini