English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Cari Postingan

Perpustakaan SD Islam Bunga Bangsa Terakreditasi B Oleh Perpustakaan Nasional RI


Setelah Melalui proses Visitasi oleh Perpustakaan Nasional RI, Jakarta Pada Tanggal 02 Agustus 2016, Perpustakaan SD Islam Bunga Bangsa Samarinda, yang dikelola oleh Ibu Rachmawati dan Ibu Siti Daulitah Abadi Yanti, berhasil meraih Nilai AKreditasi B dalam penilaian Akreditasi yang dilaksanakan oleh Perpustakaan Nasional RI untuk Jenjang Sekolah Dasar. 

Belum Lama ini pada Tahun 2015, Perpustakaan SD Islam Bunga Bangsa berhasil meraih Juara Harapan 3 Nasional, Lomba Budaya Mutu Sekolah kategori pengelolaan Perpustakaan Sekolah yang dilaksanakan oleh Direktorat Pembinaan Sekolah Dasar, Direktoral Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan 06 November 2015.

Perpustakaan SD Islam Bunga Bangsa merupakan Perpustakaan SD satu-satunya di Propinsi Kalimantan Timur yang terakreditasi B, dan Merupakan Sekolah Dasar Kedua yang terakreditasi oleh Perpustakaa Nasional Jakarta setelah SD Muhammadiyah Sapen, DI Yogyakarta. seperti yang disampaikan oleh Bapak Drs. Supriyanto, M.Si dan Bapak Anton Alfian, S.IPI dari Perpustakaan Nasional, pada Visitasi Akreditasi beberapa bulan yang lalu.
Bapak Supriyadi menyampaikan, pelaksanaan akreditasi perpustakaan dimaksudkan untuk meningkatkan kepercayaaan masyarakat terhadap kinerja perpustakaan serta menjamin konsistensi kualitas kegiatan yang bersangkutan. Akreditasi perpustakaan ini, juga merupakan rangkaian proses pengakuan formal oleh lembaga akreditasi perpustakaan, yang menyatakan bahwa lembaga perpustakan telah memenuhi persyaratan untuk melakukan kegiatan pengelolaan perpustakaan. Oleh karena itu, Bapak Supriyanto berharap pustakawan SD Islam Bunga Bangsa Samarinda kedepannya mampu melakukan inovasi dan meningkatkan kualitas program dan layanan perpustakaan yang prima dan lebih baik kepada pengguna jasa perpustakaan di lingkungan Sekolah Dasar Islam Bunga Bangsa.