English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Cari Postingan

Nobar "Keaneka ragaman Hayati dan Non Hayati" Siswa Kelas 4 Pembelajaran Tema 6 "Indahnya Negeriku

Jum'at, 15 Januari 2015, Siswa(i) Kelas 4 Alhaitsam, Al Battani, Ibnu Rusyd, dan Ibnu Sina mengadakan kegiatan Nonton bareng  "Keaneka ragaman Hayati dan Non Hayati dan Keindahan Alam Indonesia" Siswa Kelas 4 Pembelajaran Tema 6 "Indahnya Negeriku".

Setelah menyaksikan tayangan ini siswa-siswi Diwajibkan membuat paragraf deskriptif dari film yang disaksikan.

Paragraf deskripsi adalah sebuah paragraf yang menggambarkan atau melukiskan sebuah objek tertentu melalui kata-kata yang bisa merangsang panca indera sehingga pembaca seolah-olah melihat atau merasakan sendiri benda objek yang dideskripsikan oleh penulis.
Aspek-aspek yang digambarkan dapat berupa karakterstik, keadaan, sifat atau perasaan yang dimiliki oleh objek tersebut.

Tujuan paragarf deskripsi adalah memberi gambaran utuh kepada pembacanya agar mereka mengetahui apa yang sedang dibicarakan dengan jelas baik dalam hal bentuk fisik ataupun wujud yang abstrak seperti sikap, rasa dan lain-lain.

Paragraf deskripsi merupakan hasil observasi atau pengamatan, jadi informasi yang digunakan untuk menggambarkan suatu benda atau objek harus jelas dan sesuai fakta dan data yang ada pada objek tertentu.

Ciri-Ciri Paragraf Deskripsi
1. Menggambarkan atau melukiskan suatu objek seperti benda, tempat, atau suasana tertentu.
2. Melibatkan panca indra (pendengaran, penglihatan, penciuman, pengecapan, dan perabaan).
3. Menjelaskan ciri-ciri fisik dan sifat objek tertentu seperti warna, ukuran, bentuk, dan kepribadian secara terperinci.
4. Banyak ditemukan kata-kata atau frase yang bermakna keadaan atau kata sifat.