English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Cari Postingan

Praktek Membuat Parasut, Pelajaran Tematik Tema 2 Subtema 3 Pembelajaran 4

Ditulis oleh : Novi Handayani, S.Kom



Pada Hari Senin, 21 September 2015, Siswa(i) Kelas 4 Al Haitsam melaksanakan kegiatan pembelajaran Tematik Tema 2 Subtema 3 Pembelajaran 4, materi gaya gravitasi bumi dengan membuat parasut berbahan dasar plastik dan benang wol. dan bantuan paku untuk menahan berat agar mudah tertarik gaya gravitasi bumi.

Serius dan tampak wajah antusias saa siswa(i) bekerja sama dengan kelompok masing-masing untuk menyelesaikan tugas yang berikan kepada mereka, pada pembelajaran ini merka dilatih kerjasamanya, toleransi, dan kesabaran. Setelah Parasut selesai dibuat, siswa(i) keluar kelas untuk menerbangkan parasut yang mereka buat. Di lantai bawah menunggu anak-anak dengan riang menangkap parasut terbang yang nelayang ke bawah.
Berikut adalah Cara Membuat Parasut  :

Bikin Mainan TERJUN PAYUNG dari Plastik KRESEK BekasSiapakan Alat dan Bahan :

1. Tas kresek / Plastik bekas, ukuran sedang.
Pilih jenis plastik yang tipis agar ringan, mudah tertiup angin atau dapat melayang lebih lama.
2. Benang kasur / benang bola.
3. Gunting atau kalau tidak ada terpaksa pakai pisau.
4. Tusuk gigi atau pulpen juga boleh untuk membuat tusukan lubang.

Cara Membuat Mainan Parasut Terbang :

1. Potong Tas kresek bekas atau plastik lainnya menjadi bujur sangkar / 4 persegi panjang sama sisi dengan ukuran 30cm x 30cm sampai dengan 35cm x 35 cm.
Satu buah tas kresek menghasilkan 2 buah mainan, yaitu plastik bagian depan dan bagian belakangnya.
Gunakan kresek lebih besar untuk membikin parasut lebih lebar.

Cara Membuat Mainan Parasut Terbang

2. Tekuk sedikit masing-masing 4 sudut plastik, lalu  lubangi kecil menggunakan tusuk gigi atau ujung pulpen. Lipatan kecil ini untuk mencegah mudah sobek saat diikatkan benang dan beban.

3. Siapkan 2 utas benang kasur dengan masing-masing panjang sekitar 60 cm.
Masukkan benang kasur dan ikatkan secara diagonal menghubungkan 2 ujung tekukan plastik yang sudah dilubangi sebelumnya.

Cara Membuat Mainan Parasut Terbang

4. terakhir, ikatkan pada beban/pemberat berupa mainan orang-orangan agar keren seperti terjun payung sungguhan saat melayang di udara.
atau kalau tidak ada terpaksa pakai batu kecil sebagai pemberatnya :)
jangan batu yang berat, nanti tidak bisa melayang lama.

Bikin Mainan TERJUN PAYUNG dari Plastik KRESEK Bekas

Yup … Mainan terjun payung / parasut terbang siap diterbangkan

2 Cara untuk Menerbangkan :
  1. Lipat parasut lalu dilemparkan keatas dengan bantuan pemberat, mainan akan terbang lebih lama bila banyak angin yang bertiup.
  2. Atau dengan cara dijatuhkan dari bangunan tingkat atas, meskipun tidak banyak angin maka mainan akan terbang lebih lama. Untuk cara ini sebaiknya buatlah langsung beberapa mainan misalnya bikin 6 buah, sehingga tidak bolak-balik naik turun bangunan.