English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Cari Postingan

MOS dan Pesantren Ramadhan SMP Islam Bunga Bangsa 2013

Ditulis Oleh : Febby  Wulandari, S.Pd

Senin, 15 Juli 2013, bertempat di Ballroom Bunga Bangsa Islamic School berlangsung kegiatan Orientasi Siswa bertema "Dengan Semangat Ramadhan, Raih Kesuksesan Orientasi Diri Menjadi Pribadi Qur'ani dan Berprestasi"


Kegiatan MOS SMP Islam Bunga Bangsa diisi materi sebagai berikut:
  1. Kelas 7 menerima materi orientasi lingkungan sekolah, mata pelajaran dan cara belajar di SMP Islam Bunga Bangsa beserta ibadah praktisnya
  2. Kelas 8 diisi dengan materi leadership untuk remaja, motivasi belajar serta goal setting
  3. Kelas 9 motivasi belajar untuk UN serta  goal-setting membuat target nilai UN, dan juga  test daya serap mata pelajaran B. Indonesia, B. Inggris, IPA, dan Matematika
Kegiatan Pesantren Ramadhan 1434 H diisi dengan materi Ramadhan (Pribadi Qurani dan Keutamaan Bulan Ramadhan), Bakti Sosial, Buka Bersama dengan siswa dari Panti Asuhan Uswatun Hasanah dan Ponpes Ilya’ Ullumudin  yang dilaksanakan di Ballroom Bunga Bangsa. Pengumpulan Zakat yang dimulai sejak hari kedua hingga akhir masuk sekolah sebelum libur, Sahur Bersama, Kahatam Qur'an, Qiyamul Lail, subuh dan kuliah subuh.


Kegiatan MOS & Pesantren Ramadhan ditutup pada hari Jumat, 19 Juli 2013, dengan kegiatan penanaman pohon oleh siswa di tiap kelas sebagai simbol penanaman cita-cita siswa yang luhur, serta salah satu perwujudan program sekolah Hijau Bersih dan Sehat.



Link Foto : https://www.facebook.com/media/set/?set=a.10151513702919147.1073741830.2615954041 46&type=1