English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Cari Postingan

Study Banding di SMP Negeri 1 Samarinda

Ditulis Oleh : Caesar Hendra Fadillah Daminggo

Tanggal 26 januari 2012, kami melakukan studi banding ke SMP Negeri 1 Samarinda. Tujuannya agar kami dapat megetahui dan berbagi pengalaman serta belajar dengan SMPN 1 samarinda. Semua osis SMPIBB berkumpul jam setengah 9 dan jam sembilan kami berangkat. Kami berangkat dengan menggunakan 2 mobil ke SMPN 1 Samarinda. Sekitar setengah jam kami di jalan karna memang jauh dari bunga bangsa. Setelah sampai di SMPN 1 Samarinda kami dipersilahkan masuk untuk menghadiri studi banding itu. Kami langsung dipersilahkan duduk oleh guru dan murid di sana. Saat kami masuk ke SMPN 1 terasa hawa dan suasana orang yang belajar dengan serius dan orang yang cerdas-cerdas. Acara demi acara kami lewati di aula kebanggaan SMPN 1 samarinda. Ada sambutan dari masing-masing kepala sekolah dari SMPIBB dan SMPN 1. Penampilan seni (pentas seni) dari SMPN 1 ada bernyanyi dan tari japen.

Setelah itu kami disuruh ke ruang meeting untuk sesi tanya jawab oleh osis SMPN 1. Mereka menjelaskan bagaimana sistem OSIS mereka dan ternyata osis di SMPN 1 itu sangat ramai dan mengasyikkan kami juga diberikan sesi pertanyaan kami. Kami bertanya sepuasnya pada mereka agar kami menjadi periode yang lebih baik. Setelah itu kami di berikan kesempatan untuk bertanya-jawab langsung oleh pembina osis disana. Karena kami tidak sendirian dan tidak gugup jadi banyak pertanyaan membanjiri pembina osis SMPN 1 Samarinda, bagaimana respon guru pada anak yang bandel, apa saja baik dan buruknya menjadi osis, rintangan apa saja yang diterima oleh osis di SMPN 1.




Profil Penulis

Nama : Caesar Hendrafadilla Dominggo
Siswa : SMP Islam Bunga Bangsa
Kelas  : 8 Khalid Bin Walid
Hobby : Bermain musik (Gitaris d'boscha Band)
Motto : Belajar tiada henti tuk meraih prestasi tertinggi
Alamat website : hendrafadillah.blogspot.com