Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, Bunga Bangsa Mengadakan Open House yang diselenggarakan pada hari Sabtu Tanggal 11 Februari 2012, bertempat di Sekolah Islam Bunga Bangsa.
Pelaksanaan lomba dalam rangka memperingati Maulid Nabi ini adalah untuk yang kedua kalinya digelar mulai dari tingkat Taman Kanak-Kanak (TK), Sekolah Dasar (SD) dan SMP, dengan peserta dari beberapa Sekolah se-Kota Samarinda.
Acara yang digelar dimeriahkan dengan beberapa lomba yang diadakan yang antara lain : Lomba Cerdas Cermat berbahasa Inggris, Operet (15 Sekolah), Habsy (32 Sekolah) dan Mewarnai (200 seserta), Lomba yang digelar diikuti oleh beberapa sekolah tingkat TK, SD dan SMP yang ada di Kota Samarinda. Seluruh lomba digelar dalam sehari. Untuk memeriahkan acara ini, digelar juga bazaar dari berbagai sponsor.
Perpustakaan dalam hari yang sama juga menggelar Book Fair yang diikuti oleh beberapa penerbit diantaranya Mizan Pustaka, Erlangga Pustaka dan Agromedia.Profit sharing sebesar 10% nantinya akan diterima dalam bentuk buku untuk menambah koleksi Perpustakaan. Book Fair kali ini adalah Book Fair ke delapan yang diadakan di Bunga Bangsa Islamic School.
Dalam Book Fair yang digelar Perpustakaan Memperoleh penambahan buku untuk koleksi perpustakaan sebagai berikut :
- Agro Media sebanyak 39 Eksemplar
- Erlangga Pustaka sebanyak 24 Eksemplar
- Mizan Pustakan sebanyak 31 Eksemplar
- Sumbangan Anak-anak sebanyak 114 Eksemplar
Tidak ada komentar:
Posting Komentar